BeritaMU.co.id – Tahun ini banyak musisi pria yang memutuskan untuk vakum dari dunia hiburan untuk menjalani wajib militer, tidak terkecuali untuk artis besutan YG Entertainment. Setelah T.O.P masuk wajib militer pada bulan Februari tahun ini dan sempat tersandung masalah hukum, kini member tertua Big Bang tersebut melanjutkan wajib militernya meski berubah tugas.
Big Bang dikabarkan akan segera kehilangan dua membernya lagi yaitu G-Dragon dan Taeyang yang mengaku akan segera mengambil jadwal wajib militernya. Sayangnya kabar wajib militer bukan berasal dari grup Big Bang melainkan dari rekan satu agensinya, Akdong Mucisian. Chanhyuk tiba-tiba dikonfirmasi wajib militer pada hari ini, 18 September 2017.
Jauh sebelumnya, Chanhyung memang berencana untuk melangsungkan wajib militer pada tahun 2017 ini. Sayangnya, sebelumnya kakak dari Soohyun Akdong Mucisian ini belum memberikan detail jadwal keberangkatan. Nyatanya, Chanhyuk mengumumkan keberangkatannya usai Akdong Mucisian merilis dua kali album comeback tahun ini.
Menurut informasi yang didapatkan, pria yang pintar dalam memetikkan gitarnya ini akan menjalani tugasnya sebagai angkatan laut. YG Entertainment selaku agensi tidak ingin berkomentar banyak tentang keberangkatan Chanhyuk, ini merupakan keputusan Chanhyuk sendiri untuk mengambil kewajibannya sebagai Warga Negara Korea Selatan lebih dini.
Baca juga:
– Wajib Militer Diam-Diam, Foto Militer Pertama Lee Soo Hyuk Beredar
– Keluar Wajib Militer, Siwon Super Junior Jadi Relawan UNICEF Di Vietnam
Chanhyuk sendiri merupakan musisi kelahiran tahun 1996, jika dihitung maka Chanhyuk tahun ini baru saja menginjak usia 22 (usia Korea). Ini merupakan usia yang sangat muda untuk seorang selebriti melakukan wajib militer. Biasanya selebriti akan mengambil wajib militer di usianya yang menginjak 27 hingga 30 tahun.
Beritamu.co.id – Satuan Tugas (Satgas) Penurunan Harga Tiket Pesawat yang terdiri dari Kementerian Koordinator…
Beritamu.co.id – Gerakan pelestarian lingkungan kini semakin masif digalakkan oleh seluruh sektor industri, tak…
Beritamu.co.id - PT Bukit Teknologi Digital (BTech), anak perusahaan dan lini penelitian dan pengembangan…
Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore akhir pekan ini, Jumat…
Beritamu.co.id - Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), surplus neraca perdagangan Indonesia pada Oktober…
Beritamu.co.id - SIAL Interfood, pameran internasional makanan dan minuman, kembali diselenggarakan di Indonesia bertempat…