BeritaMU.co.id – ‘Section TV’ sebelumnya telah ditegur netizen karena telah mengunggah momen pribadi Song Hye Kyo yang diposting lewat sosial media. Meski demikian hal ini tidak menghentikan ‘Section TV’ untuk memberitakan perihal perjalanan Song Hye Kyo dan Song Jong Ki di waktu yang sama menuju Pulau Bali.
‘Section TV’ mewawancara seorang saksi melalui sambungan telepon tentang keberadaan Song Hye Kyo dan Song Joong Ki. Saksi tersebut melihat Song Joong Ki di bandara. Tidak hanya Song Joong Ki, saksi juga menyatakan bahwa ia juga melihat Song Hye Kyo beberapa hari kemudian setelah kepulangan Song Joong Ki.
Saksi yang berbeda mengatakan ia tidak mengerti ada hubungan apa antara Song Hye Kyo dan Song Joong Ki. Namun ia mengatakan jika kedua bintang populer itu berada dalam satu hotel yang sama. ‘Section TV’ sendiri tidak menerima pernyataan resmi dari pihak Song Hye Kyo dan Song Joong Ki.
Menanggapi apa yang disiarkan oleh ‘Section TV’, perwakilan pihak Song Hye Kyo angkat bicara. Mereka mengaku tidak mengetahui informasi yang diberikan oleh program terkait. Agensi sendiri tidak terlalu merespon kabar yang sudah dikonfirmasi sebelumnya. Agensi Song Hye Kyo membantah jika kedua bintang ‘Descendants of the Sun’ tersebut mempunyai jadwal yang sama di Bali. Meski berada di Bali bersamaa, baik Song Hye Kyo dan Song Joong Ki punya jadwal masing-masing.
Baca juga:
– ‘Section TV’ Beritakan Kebersamaan Song Hye Kyo dan Song Joong Ki Di Bali
– Beredar Bukti Kencan Song Joong Ki dan Song Hye Kyo, Blossom Entertainment Akhirnya Berikan Klarifikasi
“Kami tidak tahu persis jenis informasi ‘Section TV’ yang ditayangkan karena kami tidak menonton siaran tersebut, namun kami sendiri tidak menganggapnya layak untuk merespon hal itu,” jelas agensi.
Beritamu.co.id - Ada kabar gembira buat masyarakat Indonesia. Pasalnya, pada Januari dan Februari 2025…
Beritamu.co.id - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menyatakan nilai investasi pabrik AirTag Apple di Batam, jauh…
Beritamu.co.id - Sabana Prawirawidjaja selaku pemegang saham dengan Kategori Termasuk >5% PT Campina Ice…
Beritamu.co.id - Ada kabar gembira buat masyarakat Indonesia. Pasalnya, pada Januari dan Februari 2025…
Beritamu.co.id - Samudera Prawirawidjaja selaku Presiden Direktur PT Campina Ice Cream Industry Tbk (IDX: CAMP) telah…
Beritamu.co.id – PT Bank Central Asia Tbk (IDX: BBCA) dan entitas anak menutup tahun 2024 dengan…