BeritaMU.co.id – Tidak terasa beberapa jam lalu merupakan babak penentuan akhir dari 20 trainee tersisa yang masuk ke dalam babak final. Dari 20 trainee akan dipilih 11 trainee saja yang akan didebutkan menjadi satu grup yang akan terikat kontrak dengan program survival terpopuler di Korea ini.
Jumat (16/6/2017) merupakan hari terakhir eliminasi, 11 orang trainee dipastikan akan debut sebagai official boy grup. Mnet sendiri sudah memastikan bahwa 11 trainee yang lolos akan debut dengan nama WANNA ONE.
Nama ini memang sedikit berbeda dengan ‘Produce 101’ season pertama dimana 11 trainee wanita yang lolos debut sebagai girl grup yang diberi nama official I.O.I. Meskipun demikian, WANNA ONE disinyalir akan mengikuti jejak kesuksesan I.O.I tahun lalu dalam menjual dan mempromosikan album mereka.
Ada perbedaan kontrak antara musik pertama dan kedua dari segi kontrak. Jika I.O.I hanya menandatangi kontrak selama satu tahun dengan Mnet, kali ini WANNA ONE akan lebih lama terikat kontrak yaitu dua tahun. Selama dua tahun WANNA ONE harus berhasil mencapai target yang sudah ditentukan oleh pihak Mnet.
Baca juga:
– ‘Produce 101: Season 2’ Final Episode: Daftar 11 Pemenang yang Akan Debut Bersama Mnet
– ‘Produce 101: Season 3’ Akan Kembali Gaet Trainee Perempuan?
Seperti eliminasi-eliminasi sebelumnya, banyak kesedihan yang telihat di babak final kemarin. Hal ini disebabkan perpisahan yang terjadi antara peserta yang selama ini memang tinggal dalam asrama yang sama selama beberapa bulan. Kendati demikian, trainee yang gagal debut di tahap terakhir ini tetap memberikan dukungannya kepada 11 trainee yang terpilih. Selamat bagi 11 trainee yang akan debut menjadi grup WANNA ONE..