BeritaMU.co.id – Nama grup Bangtan Boys atau BTS sudah melambung hingga ke dunia internasional. Tidak hanya di Korea saja, lagu-lagu dan kemampuan para membernya juga sudah diakuimusik dari luar Negeri. Kepopuleran BTS akhir-akhir ini didapat setelah merilis album ‘Wings’ dan sekuelnya ‘You Never Walk Alone’.
Pretasi BTS membuat beberapa musisi internasional melirik penyanyi dari boy grup yang dibesut oleh Big Hit Entertainment itu. Berkat pencapaian yang luar biasa dalam dua tahun terakhir ini, akhirnya BTS mulai memperluas pasarnya hingga ke berbagai Negara. Salah satunya adalah Jepang yang diketahui belum lama ini memberikan kontrakkepada BTS. Sebuah label musik bernama Def Jam Record menjadi perusahaan yang melabeli BTS di Negeri Sakura.
Menurut kabar yang beredar, Def Jam adalah label musik yang juga menaungi beberapa penyanyi Hollywood seperti Justin Bieber, Kanye West, hingga Alessia Cara. Dengan adanya kerja sama ini, Def Jam akan mengambil alih tanggung jawab agensi untuk promosi BTS di Jepang.
Kabar gembira ini disambut suka cita oleh penggemar BTS yang disebut dengan Army. Grup yang debut tahun 2013 ini meraih masa kejayaannya mulai tahun 2016 kemarin. Para penggemar bangga atas prestasi yang dicapai Rap Monster cs. Army berharap BTS terus memberikan karyanya yang menakjubkan untuk dunia musik kpop maupun internasional.
Sementara itu, beberapa musisi internasional juga sudah melirik keberadaan BTS. Sebut saja Charlie Puth yang menyadari bahwa Jungkook membawakan lagunya yang berjudul ‘We Don’t Talk Anymore’ dengan baik. Selain itu ada pula penyanyi Amerika, Kehlani, yang mengungkapkan kenginannya untuk berkolaborasi dengan BTS.
Baca juga:
Fans BTS Minta Maaf Ke NCT 127 Akibat Tragedi Teriakan Di ‘Kcon Mexico’
Rilis Jersey Baru, BTS Dituding Jiplak Jersey EXO’rDIUM Milik EXO
Beritamu.co.id - Emiten Produsen dan distributor bahan bangunan dan barang plastik, PT Impack Pratama…
Beritamu.co.id - Seiring perkembangan teknologi yang cepat dalam aktivitas perekonomian, pelaku usaha mendapatkan peluang…
Beritamu.co.id - Wakil Menteri Koperasi (Wamenkop) Ferry Juliantono menekankan pentingnya Corporate Forum for CSR…
Beritamu.co.id- PT Bank Tabungan Negara Tbk (IDX:BBTN) menyalurkan kredit dan pembiayaan sebesar Rp356,1 triliun…
Beritamu.co.id-Komisi VI DPR RI mengadakan kunjungan kerja ke Stasiun Kereta Cepat Tegalluar pada hari…
Beritamu.co.id - Bursa Efek Indonesia (BEI) menyampaikan pengumuman perihal Pencatatan Tambahan ETF RD Indeks…