

BeritaMU.co.id – Baru-baru ini media dikejutkan dengan terungkapnya hubungan asmara aktor Joo Won dan penyanyi BoA. Jarang terkena skandal asmara, ternyata keduanya telah berkencan sudah lebih dari satu bulan.
Seorang sumber mendeskripsikan hubungan Joo Won dan BoA adalah hubungan yang sangat baik sebagai sepasang kekasih. Kepedulian yang ditunjukkan Joo Won maupun BoA sering membuat orang di sekitarnya menjadi iri kepada hubungan mereka.
“Mereka adalah pasangan yang menyenangkan dan sangat peduli satu sama lain. Mereka pasangan yang membuat orang lain di sekitarnya merasa cemburu,” ujar narasumber yang merupakan ornag terdekat Joo Won dan BoA.
Dikutip dari Soompi, Joo Won tidak pernah dikabarkan mendekati BoA ataupun sebaliknya. Rumor kencan mereka juga tidak pernah tercium oleh media. Disinyalir bahwa Yunho TVXQ yang telah berjasa dalam hubungan percintaan Joo Won dan BoA.
Yunho merupakan sahabat baik sekaligus rekan BoA dalam satu agensi yang sama, SM Entertainment. Persahabatan yang dibangun Yunho dan BoA terhitung sudah 10 tahun. Bahkan BoA menyempatkan untuk menjenguk Yunho saat leader TVXQ itu sedang melaksanakan wajib militernya.
Sedangkan Joo Won, dalam sebuah program ia pernah mengatakan jikaia berteman dekat dengan Yunho. Yunho bahkan sempat pamit kepada Joo Won saat ia hendak berangkat wajib militer.
“Yunho meneleponku saat ia hendak pergi (wajib militer). Penampilannya sangat manly. Ia mengirim video kepadaku saat rambutnya dipotong untuk menunaikan tugas bela negara,” ungkap Joo Won.
Baca juga:
Aktor Joo Won dan BoA Resmi Berkencan
Joo Won Pamer Syuting Drama ‘My Sassy Girl’ Pakai Gambar Dengan Filter Unik